Tolak Ikut Serang Suriah, Rusia Apresiasi Parlemen Inggris

Written By bopuluh on Jumat, 30 Agustus 2013 | 04.14

MOSKWA, KOMPAS.com — Pemerintah Rusia, Jumat (30/8/2013), menyambut baik keputusan parlemen Inggris yang menolak keterlibatan militer negeri itu dalam rencana serangan ke Suriah.

Penasihat masalah luar negeri Presiden Vladimir Putin, Yuri Ushakov, mengatakan, keputusan parlemen Inggris menunjukkan kesadaran publik terkait betapa buruknya dampak serangan terhadap rezim Presiden Bashar al-Assad.

"Keputusan parlemen Inggris itu mencerminkan pendapat sebagian besar warga Inggris dan Eropa," kata Ushakov.

Ushakov menambahkan, serangan ke Suriah tanpa persetujuan PBB akan merusak tatanan dunia yang ada saat ini, yang berbasis di sekitar Dewan Keamanan PBB tempat Rusia menjadi salah satu negara anggota tetap.

"Semua tindakan tanpa restu DK PBB, akan merusak sistem yang terpusat pada peran penting PBB," tambah Ushakov.

"Selain itu, dengan serangan militer maka situasi di Suriah dan Timur Tengah tidak akan menjadi lebih stabil dan tenang," ujar dia.

Ushakov juga kecewa terhadap keputusan Washington yang tidak berbagi informasi intelijen sehingga membuat AS yakin bahwa rezim Assad yang berada di belakang serangan senjata kimia pekan lalu.

"Sebagian orang memercayai informasi yang diperoleh AS, namun karena kami tidak memiliki informasi ini maka kami tidak memercayainya," pungkas Ushakov.

Editor : Ervan Hardoko


Anda sedang membaca artikel tentang

Tolak Ikut Serang Suriah, Rusia Apresiasi Parlemen Inggris

Dengan url

http://efficacycupofcoffee.blogspot.com/2013/08/tolak-ikut-serang-suriah-rusia.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Tolak Ikut Serang Suriah, Rusia Apresiasi Parlemen Inggris

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Tolak Ikut Serang Suriah, Rusia Apresiasi Parlemen Inggris

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger