Kapan pun Anda ingin mengubah tampilannya, bisa segera melepaskan ornamen tersebut. Jika Anda belum pernah mengaplikasikan ornamen ini di rumah, jangan khawatir. Prosesnya mudah dan cepat.
Berikut ini panduan bagi Anda.
Langkah pertama pengaplikasian stiker dinding adalah memotong masing-masing bentuk stiker. Anda tidak perlu memotong dengan sangat rapi. Pasalnya, bagian yang Anda potong tersebut pun akhirnya akan dibuang. Memotong stiker hanya memudahkan dalam mengatur posisi stiker di dinding.
Setelah itu, bersihkan dinding dari debu. Jika Anda mencuci dinding dengan air atau solusi pembersih, pastikan dinding tersebut benar-benar kering sebelum ditempeli stiker.
Pastikan Anda melangkah sedikit menjauh dari dinding untuk mengetahui komposisi sesuai dengan keinginan.
Terakhir, pasang stiker tersebut di dinding. Jangan lupa, tekan stiker menggunakan alat pelicin secara satu arah (misalnya dari atas ke bawah). Berhentilah dahulu setiap selesai menempelkan stiker untuk memastikan tampilan dan posisinya benar.
Anda sedang membaca artikel tentang
Stiker Dinding, Elemen Dekoratif Murah Meriah
Dengan url
http://efficacycupofcoffee.blogspot.com/2013/10/stiker-dinding-elemen-dekoratif-murah.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Stiker Dinding, Elemen Dekoratif Murah Meriah
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Stiker Dinding, Elemen Dekoratif Murah Meriah
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar