Longsor Akibat Hujan di Kawasan Wisata Rembangan Jember

Written By bopuluh on Jumat, 22 Februari 2013 | 03.14

Bencana

Longsor Akibat Hujan di Kawasan Wisata Rembangan Jember

Penulis : Syamsul Hadi | Jumat, 22 Februari 2013 | 18:03 WIB

KOMPAS/RONY ARIYANTO NUGROHO

Ilustrasi

TERKAIT:

JEMBER, KOMPAS.com - Hujan deras di kawasan wisata Rembangan di Dusun Rayap Desa Kemuning Lor, Kecamatan Arjasa, Jember, Jawa Timur, Kamis (21/2) petang berakibat plengsengan pembatas jalan longsor.

Plengsengan sepanjang 20 meter dengan ketinggian 7 meter tersebut nyaris menimpa bangunan rumah milik warga, Astati (50).

Saat plengesengan setinggi 7 meter runtuh, pemilik rumah berhamburan keluar. Kejadian serupa sebenarnya sudah dua kali ini, namun kejadian paling parah adalah yang terakhir ini.


Mlihat kondisi jalan raya yang menuju ke obyek wisata Rembangan sudah mulai retak dan dikhawatirkan terjadi longsor susulan, maka pada malam hari keluarga Astati terpaksa tidur di toko yang tak jauh dari rumahnya.

Petugas Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga Jember yang mengetahui kejadian plengsengan jalan longsor segera melakukan tindakan. Jumat (22/2) pagi , sejumlah petugas langsung melakukan pemasangan pagar pengaman di pinggir jalan, apalagi lokasi plengsengan itu  berada di jalan menikung.    

Editor :

Tjahja Gunawan Diredja


Anda sedang membaca artikel tentang

Longsor Akibat Hujan di Kawasan Wisata Rembangan Jember

Dengan url

http://efficacycupofcoffee.blogspot.com/2013/02/longsor-akibat-hujan-di-kawasan-wisata.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Longsor Akibat Hujan di Kawasan Wisata Rembangan Jember

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Longsor Akibat Hujan di Kawasan Wisata Rembangan Jember

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger