Cemburu, Wanita Tewas Ditikam di Ulu Hati
Penulis : Kontributor Manggarai, Markus Makur | Rabu, 9 Januari 2013 | 18:05 WIB
KOTA KOMBA, KOMPAS.com - Seorang ibu beranak satu, Maria Goreti Paul (36) warga Kampung Rokat, Desa Golo Ndele, Kecamatan Kota Komba, Kabupaten Manggarai Timur, Provinsi Nusa Tenggara Timur ditikam oleh kakak iparnya berinisial BG (48) di kebunnya yang berjarak tujuh kilometer dari perkampungan Rokat, Selasa (8/1/2013) kemarin sekitar pukul 14.00 Wita.
Wanita itu tewas seketika akibat luka tusuk di bagian ulu hati dan perut. Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Kota Komba, Ipda Serfolus Tegu saat dikonfirmasi Rabu (9/1/2013) membenarkan kejadian itu.
Menurut Tegu, BG sempat berusaha bunuh diri usai menikam iparnya itu. Namun, pelaku akhirnya menyerahkan diri ke Kantor Kepolisian Sektor Borong kemarin malam, setelah mendapat bantuan warga sekitar. Namun, karena luka serius yang dialami pelaku, polisi lalu melarikannya ke Puskesmas Borong, dan kemudian dirujuk ke Rumah Sakit Umum Daerah Ruteng.
Tegu menjelaskan, kronologi kasus penikaman berawal dari tuduhan perselingkuhan. Selama ini, suami korban merantau ke Kalimantan, sementara korban dan anaknya berada di Kampung Rokat, Desa Golo Ndele. Ada dugaan, pelaku dan korban mempunyai hubungan gelap. Saat mendengar suami korban akan segera kembali ke kampung halaman, muncul kecemburuan pelaku yang berakhir dengan penikaman.
Tegu menambahkan, dalam kejadian itu, anak korban yang berumur 12 tahun sempat melihat penikaman itu. Ketika aparat kepolisian tiba di tempat kejadian perkara (TKP), anak itulah yang memberikan keterangan awal. "Saat ini aparat kepolisian Sektor Kota Komba sedang mendalami dan menyelidiki peristiwa itu serta meminta keterangan sejumlah saksi di Kampung Rokat, Desa Golo Ndele," jawab Tegu.
Editor :
Glori K. Wadrianto
Anda sedang membaca artikel tentang
Cemburu, Wanita Tewas Ditikam di Ulu Hati
Dengan url
http://efficacycupofcoffee.blogspot.com/2013/01/cemburu-wanita-tewas-ditikam-di-ulu-hati.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Cemburu, Wanita Tewas Ditikam di Ulu Hati
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Cemburu, Wanita Tewas Ditikam di Ulu Hati
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar