Natal, Matias Ibo Ingin Dekat dengan Tuhan

Written By bopuluh on Minggu, 23 Desember 2012 | 03.14

JAKARTA, KOMPAS.com - Fisioterapis tim nasional Indonesia, Matias Ibo, berharap Natal bisa membuat dirinya semakin dekat dengan Tuhan dan menjadi berkat bagi orang lain.

"Ya, saya ingin semakin dekat dengan Tuhan dan menjadi berkat bagi orang lain. Banyak orang juga yang diselamatkan," kata Matias melalui pesan singkat, Minggu (23/12/2012).

Matias pun tak terlalu muluk-muluk dalam merayakan Natal. Hari kelahiran Tuhan Yesus Kristus yang dirayakan 25 Desember itu dijadikan Matias momentum berkumpul dengan orang-orang yang dikasihinya.

"Seperti biasanya, kami gereja pastinya. Kemudian, makan bersama keluarga dan berkumpul merayakan ulang tahunnya Yesus," tuturnya.

Lalu apa harapan Natal bagi persepakbolaan Indonesia? "Saya berharap hanya ada satu timnas yaitu Indonesia," tegasnya.

Sepanjang tahun ini, pecinta sepak bola Indonesia disajikan konflik antara PSSI dan KPSI. Imbasnya, terdapat dualisme kepengurusan dan kompetisi.

Bahkan sebelum pagelaran Piala AFF 2012, timnas pun terbelah. KPSI membentuk timnas yang mayoritas diperkuat pemain ISL.

Akhirnya, usaha KPSI gagal. Pasalnya, AFC hanya mengakui timnas yang dibentuk oleh PSSI.

Pertikaian antara kedua belah pihak sepertinya belum ada tanda-tanda berakhir.

Baru-baru ini, rencana PSSI memanggil pemain ISL untuk mengikuti pemusatan latihan sebagai persiapan tampil dalam kualifikasi Piala Asia 2015 ditanggapi dingin KPSI.

Organisasi yang dimotori La Nyalla tersebut bersedia melepas pemain ke tim nasional Indonesia dengan syarat disetujui task force.


Anda sedang membaca artikel tentang

Natal, Matias Ibo Ingin Dekat dengan Tuhan

Dengan url

http://efficacycupofcoffee.blogspot.com/2012/12/natal-matias-ibo-ingin-dekat-dengan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Natal, Matias Ibo Ingin Dekat dengan Tuhan

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Natal, Matias Ibo Ingin Dekat dengan Tuhan

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger